From World for Nagekeo
Headlines News :
Home » » Doktor Clemens Doy Berpulang

Doktor Clemens Doy Berpulang

Written By Unknown on Wednesday, December 6, 2017 | 10:38 PM

DEPOK (Nagekeo Pos) - Doktor (Dr.) Clemens Doy, MA (73) meninggal di kediamannya di Perumahan Green Pitara Depok, Jawa Barat, pada Selasa pagi (5/12) akibat mengalami komplikasi penyakit, meninggalkan istrinya Maria Margaretha Dahyati dan dua anak (Emanuel Kristoforus Doy dan Emilia Kristiyanti Imelda Doy), juga tiga cucu.

Clemens Doy lahir di Toto, Wekaseko tahun 28 Desember 1944. Anak lelaki pertama dari pasangan Eduardus Djago (Almarhum) dan Imelda Fedo (Almarhumah) masuk SD (kelas 1-2) di Wolokoli, Maukeli, sekolah yang dibangun oleh ayahnya sendiri yang merangkap sebagai Kepala Sekolah.

Clemens melanjutkan kelas 3-6 SD di Todabelu, Mataloko, masuk SMP Kotagoa, Boawae, kemudian belajar di SGA (Sekolah Guru Atas) Ndao, Ende.

Dalam sebuah tulisan, Clemens menyebut beberapa nama penting dan pengalaman belajar paling berharga hingga dia sukses meraih cita-citanya, menguasai bahasa Inggris, mengabdikan diri untuk dunia pendidikan, hingga merebut gelar doktor untuk teknologi pendidikan.

Pater “Wiliam Pop” dari Amerika Serikat, tepatnya dari New York, adalah sosok yang diidolakan Clemens saat di bangku SD Todabelu Mataloko, terutama karena membuatnya tertarik pada bahasa Inggris.

Clemens memantabkan kemampuan bahasa Inggrisnya di SMP Kotagoa bersama gurunya Linus Djogo, guru yang pernah sekolah di Seminari Mataloko.

Saat di SGA Ndao, Ende, Clemens mengirim surat ke kantor penerangan “Australian Broadcasting Coorporation” (ABC) di Australia untuk memperoleh buku-buku pelajaran bahasa Inggris. Diluar dugaan suratnya mendapat sambutan yang sangat positif dengan terkirimnya satu set buku (30 bh) pelajaran bahasa Inggris yang berjudul “English For You”.

Pater Lukas Lena, Pastor Paroki Ende, kagum pada Clemens karena fasih berbahasa Inggris, maka Pater menawarkan Clemens untuk mengajar di Jayapura, Irian (Papua). Clemens menerima tawaran lalu berlayar ke Surabaya dengan kapal Stela Maris tahun 1964. Bertemu di kapal, Clemens diajak Yosef Lea Wea (almarhum) untuk menginap di rumah Yacob Nuwa Wea (almarhum) di Surabaya.

Akhirnya, misi ke Papua gagal, karena Clemens dipengaruhi oleh saudaranya Yohanes (Yan) Soo untuk mengadu nasib di kota Yogyakarta. Yan memang sedang belajar ilmu sosial politik di UGM.

Bertahan dua minggu saja di Yogyakarta, Clemens memutuskan menerobos pulau Jawa hingga ke kota Jakarta pada Oktober 1964. Clemens tinggal enam bulan di hotel pordeo (asrama panti asuhan Vincentius Jl Kramat Raya 7), lalu memulai petualangan kerja sebagai guru yang ditawarkan pater Van de Bergh.

Karena nilai bahasa Inggris yang meyakinkan, pater Van de Bergh meminta Clemens mengajar SD kelas 6 dan SMP Loyola di Jl Malang, Pasar Rumput (dekat C.P.M. Guntur). Mulai 1 Maret 1965, Clemens mulai bertugas di SMP Strada 1, Jalan Gadang, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Clemens tinggal di sebuah rumah yang dimiliki oleh seorang pengusaha dari Mundemi, Nagekeo bernama Ignatius Djo dengan CV Ebulobonya (selama 10 tahun).

Clemens raih gelar sarjana bahasa Inggris (S1) pada 1978, lalu mengikuti Pendidikan Bahasa Perancis di CCF (Centre Culture le Francais). Clemens akhirnya jadi dosen bahasa Inggris untuk Akademi Bahasa Asing Indonesia (ABA Indonesia), Cikini Raya.

Clemens mengajar mahasiswa yang jadi artis seperti Maya Rumanthir, Ismi Azis, Kiki Maria, Rena Panjahitan (adik dari penyanyi Christin Panjahitan), Cliff Sandro (bintang film kalaitu), dan Sri Legowati (Model).

Clemens juga pernah menjadi instruktur bahasa Inggris di GIA untuk “Cabin Crews” yaitu “Steward” and “Stewardess” (1979-1981). Kemudian tahun 1979 Clemens mengajar staf Chamber of Commerce” of Taiwan di Jalan Diponegoro. Selain itu Clemens pernah menjadi moderator untuk Mr. Lockwood bila ada seminar juga mendampingi staf dari the Montfort University.

Clemens berkarya sebagai dosen dan direktur ABA Inggris untuk Saint Mary sejak 1989 hingga 2014. Dia berkecipung di dunia pendidikan selama lebih dari 39 tahun dan menjabat sebagai kepala sekolah selama 25 tahun.

Clemens meraih gelar sarjana Bahasa Inggris (S1) di IKIP Jakarta (saat ini Universitas Negeri Jakarta/UNJ), mengambil gelar S2 untuk kajian Wilayah Amerika di Universitas Indonesia (UI), dan menyelesaian program doktor (S3) di UNJ untuk teknologi pendidikan.

Om Clemens, sosok kebanggaan generasi Nagekeo dan Ngada di Jakarta, selamat jalan. For us, you are everything, peace in Heaven.


 





Written by : Unknown ~ Berita Online Nagekeo

Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul Doktor Clemens Doy Berpulang,, Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda . Anda boleh menyebar luaskannya atau Mengcopy Paste-nya jika Artikel Doktor Clemens Doy Berpulang ini sangat bermanfaat bagi Blog dan teman-teman Anda, Namun jangan lupa untuk Meletakkan link Doktor Clemens Doy Berpulang sebagai sumbernya.

Join Us On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for Visiting ! ::

Written by: Nagekeo Bersatu
NAGEKEO BERSATU, Updated at: 10:38 PM
Share this post :

Post a Comment

Note :

1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM

Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi

Regards,
Nagekeo Pos

 
Admin: Hans Obor | Mozalucky | Nagekeo Bersatu
Copyright © 2013. NAGEKEO POS - All Rights Reserved
Thanks To Creating Website Modify and Used by Nagekeo Bersatu
Proudly powered by Blogger