Oleh Frans Mado *)
Serangkaian pergerakan generasi Flores membentuk Provinsi Flores, menemukan kendala karena kurang bersatu, sehingga gampang dicerai-beraikan orang lain. Berikutnya terlalu cepat percaya pada issue yang mengatasnamakan kekuatan religisitas, sehingga menarik diri dari kemajuan yang ada di daerah yang lebih maju.
Penundaan terbentuknya Provinsi Flores, hanya muncul intrik bahwa Flores akan dijadikan SERAMBI ROMA. Jika sesungguhnya Flores itu disebut Serambi Roma, maka kemajuan kita seharusnya sudah sejajar dengan bangsa Roma di Eropa. Namun kebanggaan yang hampa ini, membuat kita terlena. Sehingga kita sangat tertutup dengan perubahan yang terjadi di belahan dunia lainnya.
Jika perpanjangan tangan pemerintah pusat itu semakin dekat dengan kita maka segala urusan menjadi serba cepat, karena adanya pendekatan pelayanan paripurna dari Pemerintah Pusat. Sehingga kemajuan kesejahteraan rakyat Flores mengalami transformasi yang cepat dan dapat menyesesuaikan diri dengan perkembangan yang terjadi di dunia ini.
Adapun jejak-jejak perjuangan generasi Flores dalam membentuk Provinsi Flores sampai saat ini (dihimpun dari berbagai sumber) sebagai berikut:
1.Kelompok aktivis bulan Mei 1956 di Nelle Sikka,
2.Kelompok Aktivis bulan Juni 1957,
3.Kelompok Aktivis bulan Juni 1958,
4.Aktivis 1999 [sumber pak Hila Japi],
5.Aktivis Mubes 2004 di Ruteng Manggarai,
6.Aktivis KP3F tahun 2005-2006 [habiskan dana Rp450 juta],
7.P4F 8 Mei 2013.
Perjalanan panjang cendikiawan Flores, membentuk Provinsi Flores sejak Mei 1956-8 Mei 2013, telah menghabiskan waktu 57 tahun dalam menyatukan generasi FLORES, dalam satu atap dan rumah adat provinsi Flores. Tidak sedikit tenaga dan pikiran yang sudah tercurahkan di atas langkah dan jalan pergerakan para aktivis tersebut, dalam tujuh etape perjuangan yang dilalui itu, memberi nilai tersendiri untuk kita generasi penerus Generasi Flores ke depannya.
Kekinian kita kembali disegarkan dengan kelahiran P4F (PANITIA PERSIAPAN PEMBENTUKAN PROVINSI FLORES) tanggal 8 Mei 2013 di Ruteng oleh Tim 8 P4F. Pergerakan awal di dunia maya, dalam Group Wacana Pembentukan Provinsi Flores(WPPF) oleh salah satu Tim 8 (Bung Cyprian Guntur) yang hadir tanggal 1 April 2013 telah mengembangkan sayap pergerakan pembentukan ke ranah keputusan rakyat Flores dalam membentuk Provinsi Flores.
Perjalanan P4F dalam dunia nyata bergerak dengan agenda yang pasti dan telah melangkah secara professional dari pencatatan referensii aturan hukum sampai pada pendanaan serta kunjungan resmi ke 10 Bupati Se Flores dalam tujuan mendapat dukungan keputusan Bupati dan DPRD se Flores membentuk Provinsi Flores.
Salah satu agenda P4F yaitu membentuk Group di dunia Maya yang disponsori oleh Koordinator Luar Negeri (yang hadir dan bergabung ke P4F sejak 8 Mei 2013), Frans Mado. Agenda komunikasi antar Koordinator Wilayah juga Koordinator Luar Negeri P4F yg memakan biaya, maka secara manajemen Ketua P4F menerima usulan pembentukan Group PANITIA PEMBENTUKAN PROVINSI FLORES dari Korlu Autralia, terlahir tanggal 30 Mei 2013. Kini eksistensi dunia maya bertambah dalam aktivitas pergerakan membentuk Provinsi Flores.
Tugas Pertama Group P4F dalam dunia maya yang disponsori Frans Mado, membawa hasil baik. Agenda membentuk KORWIL P4F, mulai berjalan sejak hadirnya Group P4F ini, dimana telah mulai dari Pembentukan KORWIL P4F, tanggal 30 Mei 2013, dengan KORWIL JAKARTA RAYA terpilih Bung Abraham Runga Mali KORWIL KALTIM terpilih Bung Marthin Teodore, KORWIL Sikka terpilih Bung Hendrik Weki, KORWIL Kupang terpilih Bung Prof. ALo Liliweri dan Wens Jhon Rumung, KORWIL Bali terpilih Bung Emil Bei. Sebelumnya telah hadir juga KORWIL PAPUA Bung Cyprian Guntur dan KORWIL SUBABAYA Bung Hiro Sosa (sejak 8 Mei 2013).
Tugas kedua Group P4F adalah melakukan negosiasi agenda membentuk beberapa KORWIL P4F seperti :
1.Korwil P4F Nagekeo, masih Negosiasi dengan Bung Ebi Sama.
2.Korwil P4F Ende, masih dijalankan komunikasi dgn Kritoforus Tere, Yustinus Sani, dan Armin Wuni Wasa.
3.Korwil Ngada
4.Korwil Flotim
5.Korwil Lembata
6.Korwil Alor
7.Korwil Mabar
8.Korwil Matim
9.Korwil Manggarai
Tugas ketiga Group P4F adalah mengkoordinasikan dengan Ketua P4F Bung Adrianus Jemahat, OPR untuk mensyahkan pembentukan KORWIL P4F yang sudah terpilih.
Tugas Keempat Group P4F adalah menyiarkan keputusan dan perkembangan detail tentang kondisi keuangan P4F serta Program kerja atau langkah lanjutan P4F di berbagai tempat, khusus tentang jangkauan dan pendekatan yang menghasilkan Keputusan Bupati dan DPRD se Flores membentuk Provinsi Flores dalam waktu tercepat.
Memasuki bulan Juni 2013, P4F melakukan konsolidasi KORWIL di 10 Kabupaten se Flores. Inilah tugas terberat yang harus dilewati dengan sukses, selama 10 minggu ke depan P4F berkonsentrasi pada upaya nyata menghadirkan 10 KORWIL P4F dan bersama bergerak mengajukan aspirasi Pembentukan Provinsi Flores ke masing-masing Bupati dan DPRD setempat.
Kekuatan dana operasional menjadi andalan kita, minimal kita harus mengeluarkan biaya sebanyak Rp. 5 juta per kabupaten terjauh dari Kantor P4F di Ruteng (Alor, Lembata, Flotim, Sikka dan Ende) dan Rp. 3 juta per Kabupaten terdekat (Nagekeo, Ngada, Matim, Mabar dan Manggarai). Sehingga kita butuhkan sejumlah finansial Rp. 20 juta (kabupaten terjauh) dan Rp. 15 juta (kabupaten terdekat). Total biaya direncanakan Rp. 35 juta.
Perutusan P4F selama 10 minggu ke 10 Kabupaten tujuan, memberikan spirit baru bahwa tindakan nyata sedang berlangsung di Flores. Untuk keperluan itu, maka marilah kita berderma untuk kepentingan P4F ini. Dengan Thema Safari P4F ke 10 Kabupaten : “SATU DARAH SATU HATI UNTUK FLORES MENUJU PROVINSI BARU TAHUN 2015 ”.
Bagaimana respon para KORWIL P4F dan KORLU di berbagai tempat, atas biaya operasional yang akan kita tanggung bersama ini? Silakan memberikan masukan solutif untuk P4F.
Perth Australia, jam 19.28 tanggal: 3 Juni 2013.
Penulis adalah Direktur Legisda, dan Koordinator Luar Negeri P4F, Australia
Written by : Unknown ~ Berita Online Nagekeo
Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul SATU DARAH SATU HATI UNTUK PROVINSI FLORES TAHUN 2015,, Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda .
Anda boleh menyebar luaskannya atau Mengcopy Paste-nya jika Artikel SATU DARAH SATU HATI UNTUK PROVINSI FLORES TAHUN 2015 ini sangat bermanfaat bagi Blog dan teman-teman Anda, Namun jangan lupa untuk Meletakkan link SATU DARAH SATU HATI UNTUK PROVINSI FLORES TAHUN 2015 sebagai sumbernya.
Join Us On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for Visiting ! ::
Written by: Nagekeo Bersatu
NAGEKEO BERSATU, Updated at: 12:00 PM
Post a Comment
Note :
1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM
Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi
Regards,
Nagekeo Pos