From World for Nagekeo
Headlines News :
Home » » Yahya Ado & Apresiasi untuk PLAN Nagekeo

Yahya Ado & Apresiasi untuk PLAN Nagekeo

Written By Unknown on Friday, February 26, 2016 | 11:29 AM

JAKARTA (Nagekeo Pos) - Yang terpenting dalam karya pengabdian adalah bekerja dengan setulus hati. Tidak penting soal besar atau kecilnya pekerjaan yang sedang diemban, tapi suksesnya sebuah karya pengabdian menuntut komitmen dan cinta kasih, demikian tulis Yahya Ado di laman facebooknya.

Banyak orang bisa menulis kata-kata inspiratif, tapi tidak banyak yang bisa melakoninya. Yahya Ado, satu di antara yang sukses karena setiap kata yang keluar dari mulutnya, pikiran yang tumbuh dari kepala dan hatinya, berikut goresan penuh makna di media sosial, selalu menginspirasi setiap orang, termasuk keluarga di rumah PLAN Nagekeo, kumpulan insan pegiat kemanusiaan.

Yahya Ado cum socius (dkk) akhirnya mendapat apresiasi dari pemerintah kabupaten Nagekeo, apresiasi untuk sebuah penghargaan hebat karena PLAN Nagekeo, perpanjangan tangan PLAN Internasional, telah menyumbang banyak karya nyata yang berguna untuk masyarakat Nagekeo, terutama generasi muda, generasi anak-anak dan perempuan.

Hidup ini kita pinjamkan dari anak cucu kita, tulis Yahya Ado. Sepenggal tulisan ini agak sulit dimengerti, tapi setidaknya leader hebat PLAN Nagekeo ini ingin katakan bahwa setiap orang WAJIB memelihara anak-anak.

Yahya Ado berkali kali berharap agar setiap orang wajib melindungi anak-anak, juga perempuan, membebaskan mereka dari segala bentuk kekerasan dan diskriminasi.

Kekerasan hanya menyisahkan pilu. Anak-anak mesti lebih ceria menatap masa depan mereka. Biarkan anak-anak punya mimpi, demikian tulis Yahya Ado.

Benar, bahwa banyak orang miskin bukan karena tak memiliki harta, tapi karena mereka tak punya mimpi. "APAPUN bentuknya, kekerasan hanyalah menyisahkan dendam. Justru dengan cinta kasih, anak-akan belajar betapa pentingnya mempunyai cita-cita," tulis Yahya Ado.

Orangtua adalah guru perubahan. Ketika orang tua berperan maksimal untuk menstimulasi potensi anak yang maksimal, maka tak ada anak biasa, tapi luar biasa. Semoga anak-anak Nagekeo punya mimpi, punya cita-cita, dan menjadi orang cerdas yang kreatif.

Terima Kasih Yahya Ado cum socius, terima kasih PLAN Nagekeo. Penghargaan yang disampaikan Wakil Bupati Nagekeo belum lama ini bagi PLAN Nagekeo adalah ungkapan syukur dan terima kasih dari anak-anak dan kaum perempuan Nagekeo. Setidaknya, PLAN Nagekeo telah membantu menghadirkan kehidupan yang lebih bermartabat.

Terima Kasih untuk pemerintah pusat yang merekomendasi PLAN Internasional berkarya di bumi Nagekeo, dan pemerintah Nagekeo boleh beruntung mendapat mitra hebat seperti Yahya Ado cum socius.


Written by : Unknown ~ Berita Online Nagekeo

Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul Yahya Ado & Apresiasi untuk PLAN Nagekeo,, Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda . Anda boleh menyebar luaskannya atau Mengcopy Paste-nya jika Artikel Yahya Ado & Apresiasi untuk PLAN Nagekeo ini sangat bermanfaat bagi Blog dan teman-teman Anda, Namun jangan lupa untuk Meletakkan link Yahya Ado & Apresiasi untuk PLAN Nagekeo sebagai sumbernya.

Join Us On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for Visiting ! ::

Written by: Nagekeo Bersatu
NAGEKEO BERSATU, Updated at: 11:29 AM
Share this post :

Post a Comment

Note :

1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM

Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi

Regards,
Nagekeo Pos

 
Admin: Hans Obor | Mozalucky | Nagekeo Bersatu
Copyright © 2013. NAGEKEO POS - All Rights Reserved
Thanks To Creating Website Modify and Used by Nagekeo Bersatu
Proudly powered by Blogger