JAKARTA (Nagekeo Pos) - SDS Katolik Wolokoli, kecamatan Mauponggo, berhasil meraih peringkat pertama untuk ujian nasional (UN) tahun 2016 mata pelajaran Matematika di kabupaten Nagekeo.
Cristiano Salvatore, pejabat sekolah SDS Katolik Wolokoli, mengatakan prestasi terbaik untuk mata pelajaran Matematika ini diraih oleh siswa SDS Katolik Wolokoli bernama Fransiskus Glory Paja Koro.
"Selamat dan sukses untuk SDS Katolik Wolokoli ( desa Wolokisa), atas keberhasilan dalam UN meraih peringkat ke-3 kabupaten Nagekeo dengan nilai 100 untuk mata pelajaran matematika," tulisnya di laman facebook.
Thanks for all, terutama ibu guru Matematika Fransiska Tolo Spd, tulis Cristiano Salvator, sosok muda pemerhati pendidikan asal Wolokoli yang baru saja hijrah dari kota metropolitan Jakarta ini.
Menurut Cristiano, SDS Katolik Wolokoli menempati peringkat ke-3 (dari 10 besar) untuk UN di kabupaten Nagekeo tahun 2016. Peringkat pertama dan dua disabet oleh SD Wolorae Danga dan SD Tari Apo.
Di 2015, Nilai UN tertinggi urutan 1 s/d 4 tingkat SD berasal dari SDI Ratedosa. Pemerintah Nagekeo (Pemda) memberi hadiah Rp3 juta untuk juara 1, Rp2,5 juta untuk juara 2, dan Rp2 juta untuk juara 3.
TESTIMONI
Jarwoto Dt: (May 17) Pengalaman baru hari ini ...Ketika monev US SDI RATEDOSA Thn 2016. Saya dapati ada 3 piagam dari Bupati yg terpampang yg menunjukkan bahwa di Sekolah ini 3 siswanya memperoleh rerata nilai tertinggi se kab-Nagekeo. Sempat diskus dgn Kepala Sekolah yg baru di sini skitar 2 tahun, strategi yg digunakan "Tutor Sebaya" yg dilaksanakan selama 1 semester menjelang US.
Written by : Unknown ~ Berita Online Nagekeo
Anda sedang membaca sebuah artikel yang berjudul SDS Katolik Wolokoli, Peringkat I UN Matematika di Nagekeo,, Semoga artikel tersebut bermanfaat untuk Anda .
Anda boleh menyebar luaskannya atau Mengcopy Paste-nya jika Artikel SDS Katolik Wolokoli, Peringkat I UN Matematika di Nagekeo ini sangat bermanfaat bagi Blog dan teman-teman Anda, Namun jangan lupa untuk Meletakkan link SDS Katolik Wolokoli, Peringkat I UN Matematika di Nagekeo sebagai sumbernya.
Join Us On: Facebook | Twitter | Google Plus :: Thank you for Visiting ! ::
Written by: Nagekeo Bersatu
NAGEKEO BERSATU, Updated at: 12:43 PM
Post a Comment
Note :
1. Berikan komentar Anda yang sesuai dengan isi artikel
2. Berkomentarlah dengan bijak
3. Mohon untuk tidak melakukan SPAM
Semoga Jaringan kita terus terjalin dengan saling berbagi informasi
Regards,
Nagekeo Pos